Training of Nationally Certified Trainers (TNCT) for Educators, Training Nasional Pendidik Dalam Penanganan 3 Dosa Besar Pendidikan
Training of Nationally Certified Trainers (TNCT) merupakan pelatihan nasional berlisensi dan standarisasi PeaceGeneration Indonesia yang telah mengajarkan perdamaian selama 17 Tahun melalui Modul 12 Nilai Dasar Perdamaian.
Bersama Peace Academy, JISRA, dan Dinas Pendidikan Jawa Barat, PeaceGen kembali melaksanakan TNCT for Educators sebagai wadah peningkatan keterampilan Guru Abad 21 yang akan menjadi fasilitator perdamaian dalam penanganan 3 Dosa Besar Pendidikan.
Program Guru Masagi Abad-21 tahun 2024 akan berfokus pada peningkatan kompetensi guru sebagai fasilitator dan keterlibatan aktif siswa dengan peningkatan empati dan berpikir kritis sebagai tools dalam pencegahan 3 dosa besar pendidikan.
Untuk itu, PeaceGen ingin kembali berkolaborasi dengan sekolah mitra program untuk mempertajam praktik baik yang telah dilakukan melalui rangkaian training dan pendampingan pembuatan project secara intensif bagi guru dan siswa terpilih selama satu tahun ke depan.
Manfaat Yang Bisa Didapatkan:
-
Paket Training (Sertifikat, Beasiswa Training Berlisensi PeaceGen, Modul 12 Nilai Dasar Perdamaian dan Akomodasi).
-
Menjadi fasilitator dalam rangkaian kegiatan Guru Masagi Abad-21
Baca juga: Good News from Indonesia
-
Meningkatkan keterampilan empati dan berpikir kritis.
-
Mendapatkan metode pengembangan pembelajaran kreatif seperti blended learning, gamifikasi, ice breaking, project based learning dan masih banyak lagi.
-
Mendapatkan pendampingan dalam menyusun langkah-langkah monitoring, evaluasi, penyusunan timeline, dan budget untuk proyek pencegahan 3 dosa besar pendidikan yang lebih berdampak.
-
Berkesempatan menjadi Trainer dalam kegiatan PeaceGen lainnya dan berjejaring dengan program Guru Masagi Abad-21.
Persyaratan Mengikuti Program:
-
Warga Negara Indonesia
-
Terbuka bagi latar belakang suku, agama, jenis kelamin, ras, golongan, kelompok rentan, maupun berkebutuhan khusus.
-
Berstatus sebagai guru dari salah satu sekolah mitra program Guru Masagi Abad 21.
-
Mendapatkan rekomendasi dari sekolah masing-masing.
-
Berkomitmen terlibat dalam project bersama dengan siswa dalam kurun waktu selama 1 tahun
-
Terbuka untuk guru mata pelajaran dan tingkatan kelas manapun. Jika pernah mengikuti salah satu kegiatan PeaceGen menjadi nilai tambah.
-
Menyiapkan dokumen data sesuai kebutuhan administrasi.
-
Surat rekomendasi dari sekolah.
Catat Tanggal Penting Berikut:
-
Pendaftaran & Seleksi : 24-31 Januari 2024
-
Pengumuman Guru Terpilih : 8 Februari 2024
-
Pelaksanaan TNCT : 15-17 Februari 2024
Daftar Sekarang Melalui Formulir Di Bawah Ini:
Daftar Narahubung:
PeaceGen: 089639821631 (Aries) & 081322717053 (Ani)
Peace Academy: 083149906632 (Anisa)
Sekolah Mitra:
SMK Gema Nusantara 5 : Pak Nuron (Wakakur)
SMK Pusdikhubad Cimahi : Pak Rony (Wakakur)
Baca juga: SHIFT: Intergenerational Collaboration to Enhance Freedom of Religion and Belief
SMKN 1 Cimahi : Pak Farid (Wakakur)
SMAN 4 Cimahi : Bu Arin (Wakakur)
SMAN 14 Bandung : Bu Agnia (Guru)
SMA Pelita Fajar : Bu Andika (Wakakur)
SMA PGRI Cicalengka : Pak Asep (Wakakur)